Aktifitas Sport & Leisure di Tanjung Lesung

Tanjung Lesung sebagai kawasan wisata pantai terpadu, memiliki potensi aktifitas wisata yang beragam dan thematik. Mulai dari kegiatan wisata alam, wisata budaya, wisata perjalanan, sampai dengan konsep yang bermuatan pendidikan dan konservasi alam, tersedia di  Kawasan Tanjung Lesung.



Aktifitas pendukung wisata di Tanjung Lesung, Banten berdasarkan pengelompokan type kegiatan antara lain:

FUN GAMES - TEAM BUILDING
Merupakan konsep kegiatan outbound  untuk group perusahaan , organisasi, family gathering, atau program sekolah berupa beberapa simulasi permainan yang disesuaikan pada karakteristik peserta.
Kegiatan ini dikemas  secara ringan, menghibur dengan beberapa tujuan seperti : synergized program, character building, dsb.
Program ini disediakan oleh operator wisata yang ada di Tanjung Lesung : Kalicaa Villa, Beach Hotel, Green Coral Beach Camp.

WATER SPORT
Program kegiatan outbound yang dipusatkan di Tanjung Lesung Beach Club ini, terdiri dari pilihan aktifitas watersport untuk anak-anak sampai dewasa, antara lain :
- Jetski
- Banana Boat
- Glass Bottom Boat
- Slide Boat
- Donut Boat
- Pedal Boat
- Kayak
- Wake Board
- Water Ski
- Snorkeling

WISATA JELAJAH
Wisata Jelajah Tanjung Lesung ini merupakan program ecotourism dengan opsi paket :
KRAKATAU EXCURSION PACKAGE
Merupakan paket perjalanan wisata full day outbound dengan menggunakan speedboat menuju kawasan anak Gunung Krakatau.
Berangkat dari Beach Club Tanjung Lesung, setelah makan pagi ( jam 07.30 pagi ) kita akan melakukan perjalanan menuju situs Gunung Krakatau yang terkenal dengan fenomena letusannya pada tahun 1883.

UJUNG KULON EXCURSION PACKAGE
Merupakan paket ekowisata ke Taman Nasional Ujung Kulon, salah satu kawasan yang dilindungi oleh UNESCO.
Selain kegiatan ecotour mengamati flora dan fauna yang beragam, Ujung Kulon juga menawarkan banyak aktifitas seperti : menyelam, snorkeling, selancar, mancing, kano, berkemah, trekking dan wisata budaya.

FEEDING FISH - DIVING
Kegiatan olah raga menyelam sekaligus program konservasi ini ditawarkan di Beach Club Tanjung Lesng. Selain beraktiftas selam, menikmati panorama bawah laut, memberi makan ikan hias merupakan aktifitas dalam program wisata ini.

SUNSET BOAT TRIP
Aktifitas wisata perjalanan ditengah laut ini, ditawarkan oleh Beach Club Tanjung Lesung dengan pilihan menggunakan kapal tradisional atau speed boat. Aktifitas yang disetting sore hari ini, dikemas berupa program wisata menkmati panorama saat matahari tenggelam di tengah laut.

MEMANCING
Untuk wisatawan yang hobi memancing, program wisata ini ditawarkan Beach Club dan Blue Fish Hotel dengan beberapa pilihan paket, antara lain : paket memancing dengan perahu tradisional atau paket memancing dengan speed boat dengan beberapa pilihan lokasi. Untuk pengunjung yang ingin mencoba fun fishing, tersedia paket memancing di jetty Tanjung Lesung.
Selain paket mancing di atas, tersedia juga program memancing di perairan Ujung Kulon.

SPEAR FISHING
Aktifitas menangkap ikan saat berolah raga selam ini , ditawarkan oleh Beach Club Tanjung Lesung dengan pilihan beberapa spot perairan laut Tanjung Lesung dengan dipandu oleh tim leisure.

FEEDING BIRD
Memberi makan burung camar merupakan atraksi menarik yaag ditawarkan oleh Beach Club. Aktifitas exclusive ini berupa program ekowisata  yang diselenggarakan bersamaan saat nelayan pergi melaut untuk mengambil hasil tangkapan di jaring apung atau alat tangkap tradisional ( sero ).

FUN BEACH BIKE
Berupa program perjalanan wisata dengan menggunakan sepeda ini dikemas secara fun sambil menikmati udara yang masih segar serta panorama Tanjung Lesung.
Rute dengan jarak yang beragam ditawarkan sebagai pilihan bagi wisatawan yang hobi dengan olah raga sepeda.

WAHANA BIKE PARK
Sarana aktiftas untuk wisatawan yang hobi olah raga sepeda, tersedia area khusus untuk kegiatan ini. Wahana Bike Park yang terletak di dalam kawasan wisata Tanjung Lesung ini, menyediakan rute dan tantangan yang beragam yang ditujukan untuk kelas pemula sampai kelas profesional.

DRIVING RANGE
Fasilitas driving range di Tanjung Lesung disediakan untuk memanjakan tamu yang ingin menyalurkan hobi di saat waktu liburan, serta pengunjung yang ingin belajar bermain/berlatih jenis olah raga golf.

BELAJAR TENNIS
Fasilitas  olah raga  yang disediakan untuk mengisi aktiftas waktu luang bagi wisatawan Tanjung Lesung ini dilengkapi dengan program belajar teknik - teknik berolah raga secara benar. Program yang dikemas secara interkatif ini didukung oleh pelatih berkelas internasional, ini dapat diikuti oleh peserta dari berbagai usia, mulai dari anak-anak pra sekolah sampai dewasa.

OLAH RAGA LAYAR
Bagi pengunjung wisatawan Tanjung Lesung dapat  memanfaatkan beberapa kelas program belajar olah raga layar yang ditawarkan oleh Sailing Club.

ZONA MENEMBAK / HUNTING LODGE (on progress)
Wahana untuk olah raga menembak ini merupakan aktifitas exclusive yang ada di kawasan Tanjung Lesung. Pengunjung dapat mencoba beradu ketepatan serta belajar teknik menembak yang benar.

PAINTBALL - SIMULASI PERANG
Permainan simulasi perang - paintball ini, ditawarkan sebagai pilihan kegiatan outbound - team buildng untuk perusahaan / group yang menyelenggaraka gathering di Kalicaa Villa, Beach Hotel.
Khusus aktiftas ini harus reservasi terlebih dahulu

ZONA OFFROAD - CROSS COUNTRY
Untuk klub-klub motor maupun mobil yang ingin mencoba tantangan menyelusuri berbagai rute dan medan yang menantang, Tanjung Lesung menyediakan beberapa route untuk olahraga otomotif ini.

WISATA KONSERVASI TERUMBU KARANG
Aktiftas wisata yang kental muatan konservasi penyelamatan lingkungan bawah laut ini , dikemas berupa perjalanan di perairan laut Tanjung Lesung menggunakan perahu nelayan atau speed boat (tergantung paket program yang diambil).  Diarea tengah laut, kita akan diajak secara langsung terlibat dalam program konservasi dengan melakukan transplantasi terumbu karang.

WISATA KAMPUNG NELAYAN CIPANON
Aktifitas ekowisata yang melibatkan masyarakat lokal ini, berupa program perjalanan wisata ke Pulau Liwungan. Aktiftas biasanya dilakukan pada pagi hari saat matahari terbit, bersamaan kegiatan nelayan mengambil hasil tangkapan di keramba apung.
Kemudian dilanjutkan dengan sarapan pagi di atas kapal, sebelum program "berkebun di laut"; yaitu program pencangkokan / transplantasi karang. Selesai beraktiftas konservasi terumbu karang ini, dilanjutkan perjalanan ke Pulau Liwungan untuk melakukan aktiftas fun games.
Program ini biasanya mulai jam 05.00 pagi, selesai jam 11.00 siang.

WISATA BUDAYA KAMPUNG CIKADU
Cikadu merupakan kawasan permukiman yang menawarkan konsep wisata berbasis masyarakat. Aktifitas yang ditawarkan berupa atraksi atraktif budaya dan seni khas masyarakat Banten. Program outbound dengan konsep ekowisata ini berupa rangkaian kegiatan :
- Perjalanan menyusuri sungai Cijeudang dengan perahu tradisional ( kano ).
- Atraksi kesenian Gondang Lesung,
- Belajar Tari
- Belajar Gamelan Sunda
- Trekking Kampung
- Serta program interaktif lainnya.

EKOWISATA DI KEBUN SALAK CIKADU
Kegiatan di kebun wisata Salak Birus Cikadu ini, dikemas untuk keluarga atau sekolah dengan program interaktif yang menggabungkan unsur charity dan pendidikan, dengan pemandu dari anak-anak sekolah lokal ( SMP Darma Cahya Purnama Cikadu)
Peserta akan dilibatkan pada aktiftas menjadi seorang petani Buah Salak, mulai dari proses penyerbukan sampai proses panen. Selain belajar berkebun, peserta dapat terlibat aktif untuk menjadi pelatih/pengajar, dan program main bola bersama dengan anak kampung.

WISATA BURUNG WALET DESA CITEUREUP
Kegiatan yang hanya dilakukan sore hari ini, berupa wisata pengamatan aktifitas burung walet saat kembali ke rumah burung yang banyak tersebar di permukiman menuju Tanjung Lesung.

LINTAS ALAM - TANJUNG LESUNG HIKING
Lintas alam di kawasan Tanjung Lesung menawarkan berbagai medan/paket mulai yang ringan sampai yang menantang dengan menempuh berbagai rute/jalur pantai maupun rute/jalur darat serta  panorama yang menarik dan beragam, seperti pasir putih, hamparan karang, kebun coklat, permukiman penduduk, air terjun, dsb.
Olah raga jalan kaki menyusuri berbagai medan di Kawasan Tanjung Lesung ini ditawarkan oleh pengelola Kalicaa Villa, Beach Hotel dan Green Coral Beach Camp yang dapat dikemas dengan program outbound team building.

PASAR MALAM - NIGHT FESTIVAL
Kegiatan yang diadakan di tengah lapang ini merupakan program akhir minggu yang diadakan oleh Kalicaa Villa.
Beberapa atraksi dan permainan khas Pasar Malam ini diselenggarakan hanya saat tertentu (bila jumlah tamu banyak) dan dapat dijadikan alternatif kegiatan malam saat Perusahaan anda memilih Kalicaa sebagai pilihan tempat kegiatan Gathering di Tanjung Lesung.